Upaya Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Untuk Penanganan Stunting Dengan Program B2SA “Goes to School”

DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTABARU MELAKUKAN KONSULTASI KOORDINASI TENTANG B2SA GOES TO SCHOOL KE BADAN PANGAN NASIONAL KEMENTERIAN PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA

Stunting merupakan masalah yang menjadi prioritas dan salah satu fokus utama pada saat ini untuk segera ditangani, dalam rangka pencegahan stunting tersebut, maka bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kotabaru, merencanakan program penanganan stunting sampai menyentuh lapisan pelajar sekolah menengah tingkat atas (Goes to School) di Kabupaten Kotabaru, Program ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang konsumsi pangan B2SA (Beragam,Bergizi,Seimbang dan Aman).

Diharapan, melalui edukasi ini pemahaman siswa terhadap B2SA dapat meningkat dan diterapkan dalam konsumsi pangan sehari-hari. Pentingnya edukasi pola konsumsi pangan B2SA ini adalah untuk menanamkan pola pikir dan semangat generasi muda dalam mengkonsumsi makanan yang sehat untuk tumbuh aktif, dan produktif.

Dalam rangka percepatan kegiatan B2SA ini Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian melalui bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan melakukan konsultasi pelaksanaan program “Goes to School”dengan deputi keanekaragaman konsumsi pangan di Badan Pangan Nasional Kementerian Pertanian RepubIik Indonesia.

Leave a Reply