Panen Padi Sawah Bersama Bupati Kotabaru dan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Untuk Mendukung Gerakan Nasional Antisipasi Dampak El Nino di Desa Salino

panen desa salino

Pada tanggal 18 Oktober 2023, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kotabaru telah menyelenggarakan kegiatan panen padi sawah bersama Bupati Kotabaru. Kegiatan ini merupakan bagian dari gerakan nasional dalam rangka antisipasi dampak El Nino. Lokasi kegiatan ini berada di Desa Salino, Kecamatan Pulau Laut Tengah, Kabupaten Kotabaru, pada lahan milik Kelompok Tani Karya Bersama.

Berikut adalah sambutan dari Saperiani,S.ST Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian ;

Untuk upaya antisipasi dan adaptasi El-Nino di sektor Pertanian yang kami melakukan identifikasi dan mapping lokasi terdampak kekeringan, percepatan tanam untuk mengejar sisa hujan, Peningkatan ketersediaan alsintan untuk percepatan tanam, dan program adaptasi dan migrasi dampak El-Nino. Panen padi varietas Mekongga di Kelompok Tani Maju Makmur Desa Salino mendapatkan hasil rata-rata 5ton /hektar Gabah Kering panen.Penyerahan simbolis dari bupati untuk 1.Berkah Usaha Mandiri dengan Prouk Beras MAPAN 05 2. Berkah Usaha Mandiri dengan Produk Beras Poles Super Rice 3. UD. Syafana produk Beras Mahkota

Pak Bupati H. Sayed Jafar, SH menyampaikan ;

El-Nino Ekstrim telah terjadi di Kotabaru, saya mau para petani tetap semangat, sekalian saya juga sangat bangga khususnya kepada Kelompok Tani Padat Kerya semoga panen ini bisa menjadi inspirasi bagi yang lain. Sejauh ini hanya 3 daerah yang bisa panen yaitu Brangas, Salino, dan di Pantai. Curah hujan sudah mulai terlihat beberapa hari ini, jika dalam acara ini hujan seharusnya kita malah akan menyambutnya dengan gembira dan saya sendiri yang paling pertama berhujan-hujanan.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh penting. Mulai dari Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru, Ketua DPRD, Dandim 1004, Kapolres, Kejari, Danlanal, Kepala Pos TNI Angkatan Udara, Ketua TP PKK, Wakil TP PKK, dan Sekretaris Daerah.

Selain itu, kehadiran Kelompok Tani Karya Bersama dan seluruh Kepala Desa Pulau Laut Tengah juga turut memeriahkan acara ini. Mereka semua berkumpul untuk mendukung gerakan ini dan berpartisipasi dalam panen padi sawah. Ini adalah bukti nyata dari kerja sama antara pemerintah dan masyarakat dalam menghadapi tantangan iklim.

Leave a Reply