Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian ikut berpartisipasi dan mendukung pasar murah dalam rangka pengendalian inflasi daerah tahun 2023 di Limbur Raya. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian untuk membantu masyarakat mendapatkan akses ke berbagai produk pertanian dengan harga yang terjangkau. Pelaksanaan ini diselenggarakan selama 2hari dari tanggal 24-26 September.
Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Selatan, Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalimantan Selatan dan PT. Pertamina Patra Niaga. Kolaborasi ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan produk dan kelancaran transaksi di pasar murah.
Adapun produk yang dijual di pasar murah ini meliputi beras, gula pasir, minyak goreng, bawang merah, bawang putih, ikan, dan sayuran. Dengan adanya pasar murah ini, diharapkan masyarakat dapat memperoleh kebutuhan sehari-hari dengan harga yang lebih terjangkau.